Domasan, 18 Maret 2020 – Pembangunan jalan desa merupakan salah satu program desa Domasan dengan memanfaatkan adanya Dana Desa (DD), pada tahun awal tahun 2020 ini desa Domasan berencana akan membangun 4 titik jalan desa. Pembangunan jalan desa dilakukan dengan pemasangan paving.

Jalan desa yang akan di bangun sudah melalui proses musyawarah dan kesepakatan bersama warga yang tanahnya sebagian ikutĀ  dalam pembangunan jalan Desa, masyarakat merasa senang dengan dibangunnya jalan di desa Domasan, jalan-jalan kecil (Trabasan) dan jalan tembusanĀ  hampir seluruhnya sudah dipasang paving.

Kepala desa Domasan bapak H. Maksum mengharapkan masyarakat mau bekerja sama untuk mensukseskan pembangunan jalan desa, ” Mari kita bergotong royong, bekerja sama untuk mensukseskan rencana pembangunan jalan yangada di desa Domasan”. Ucap bapak H. Maksum saat kenduri.

Masyarakat Kompak Bergotong-royong
Masyarakat Bergantian Mendorong Kereta Dorong

 

 

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?